Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

SISTEM INFORMASI PSIKOLOGI (SIP)



SISTEM

Sistem berasal dari bahasa Latin (systēma) dan bahasa Yunani (sustēma) adalah suatu kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi. Sistem merupakan kumpulan elemen-elemen yang saling beinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu.

Elemen sistem :
  1.  Input
  2. Proses
  3. Output
                                                                                                
Karakteristik Sistem :
1. Memiliki komponen
2. Memiliki batasan (boundaries)
3. Memiliki lingkungan (environment)
4. Memiliki interface
5. Memiliki input
6. Memiliki output
7. Memiliki pengolah
8. Memiliki sasaran atau tujuan

INFORMASI 

Kata informasi berasal dari bahasa Perancis kuno informacion yang diambil dari bahasa Latin informationem yang berarti garis besar, konsep, ide. Informasi merupakan kata benda dari informare yang berarti aktivitas dalam pengetahuan yang dikomunikasikan. Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat bagi pengambilan keputusan saat ini atau mendatang.

SISTEM INFORMASI

Sistem Informasi (SI) adalah sistem yang menggunakan teknologi komputer untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis dan menyebarkan informasi.
Contoh sistem Informasi :

  •  Sistem Informasi Akademik
  •  Sistem Informasi Sekolah
  •  Sistem Informasi Rumah Sakit
  •  Sistem Informasi SDM (HRIS) 
  •  Sistem Informasi Perbankan
  • Sistem Informasi Geografis 
  • Sistem Informasi Pemerintah (e-Goverment)
  • Sistem Informasi Kedokteran/Medis
  • Sistem Informasi Psikologi

PSIKOLOGI

Basuki (2008), mengatakan bahwa ditinjau dari segi bahasa, kata psikologi berasal dari kata psyche yang artinya jiwa, dan logos yang artinya ilmu pengetahuan. Psikologi berarti ilmu pengetahuan tentang jiwa atau ilmu jiwa. Secara etimologis, psikologi dapat diartikan dengan ilmu yang mempelajari tentang jiwa. Jiwa secara harfiah berasal dari perkataan sansekerta JIV yang berarti lembaga hidup atau daya hidup. Oleh karena itu, jiwa merupakan pengertian yang abstrak, tidak bisa dilihat dan belum bisa diungkapkan secara lengkap dan jelas.

SISTEM INFORMASI PSIKOLOGI

http://sisteminformasi-s1.com/wp-content/uploads/2012/07/sistem-informasi-s1.jpg
Sistem informasi psikologi adalah suatu bidang kajian ilmu yang mempelajari tentang hubungan antara ilmu psikologi itu sendiri dalam kaitannya dengan penggunaan komputer dan aplikasinya dalam bidang psikologi. Sistem informasi psikologi adalah suatu sistem yang menyediakan informasi-informasi yang berkaitan dengan ilmu psikologi yang dapat dijadikan untuk meningkatkan penguna dalam pengambilan suatu keputusan terhadap penelitian, perencana, dan pengelolaan.
Contoh Sistem informasi psikologi :
1.      Perusahaan sekarang ini banyak menggunakan software tentang alat tes agar waktu yang digunakan dalam menyeleksi calon karyawan baru lebih cepat dan efisien, serta tidak membuang tenaga para penyeleksinya juga.
2.      Konseling online : anak-anak, remaja, wanita dll
3.      Tes IQ
4.      Tes Kepribadian :  Tes Rorschach atau bercak tinta adalah salah satu sarana proyeksi yang dapat digunakan untuk mengungkap kepribadian.

Sumber Referensi :
Effendi, E. U., & Praja, J. S. (2012). Pengantar psikologi. Bandung: CV. Angkasa
Basuki, A. M. (2008). Psikologi umum. Jakarta: Gunadarma.
Kurniawati, A. (2013). Sistem Informasi. Diambil kembali dari http://ana.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/33562/SISTEM+INFORMASI.ppt. Diakses pada tanggal 27 september 2014.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar